#PunyaSimpenan untuk Ngakalin Resesi



Ekonomi dunia tengah dirongrong oleh resesi, ‘berkat’ perseteruan pasar dagang AS dengan China. Tapi, apa itu resesi? Dikutip dari Wikipedia, resesi bisa diartikan sebagai kondisi dei mana produk domestik bruto (PDB) mengalami penurunan selama dua kuartal berturut-turut atau lebih dari satu tahun.

Resesi muncul akibat lemahnya seksi ekspor sebuah negara yang membuat laju pertumbuhan ekonomi negaranya turun, lemahnya seksi ekspor ini salah satunya disebabkan oleh tingginya tarif ekspor untuk masuk ke negara lain.

Indonesia sendiri, menurut Direktur Surat Utang Negara DJPPR Kementerian Keuangan Loto Srinaita Ginting, masih berada di tahap aman. “"Indonesia masih di level sangat aman di bawah 30%. Jadi tanda-tanda kekhawatiran salah urus yang bangkrut itu tidak ada.” terangnya.

Tapi, bukan berarti ancaman resesi bisa dicuekin, tuh. Resesi bisa juga terjadi ketika ekonomi sebuah negara bergejolak. Terutama saat investasi di negara itu turun atau tidak berkembang. Menurut pakar ekonomi, ada dua hal yang bisa menghambat investasi:

1. Sikon Sosial Politik Dalam Negeri

Seperti kita tahu, beberapa minggu belakangan, dunia sosial politik Indonesia tengah bergejolak. Mulai dari soal RUU hingga masalah penjajahan HAM di berbagai daerah di tanah air. Dinamika ini sangat berimbas terhadap investasi. Jika investasi terhambat, maka laju pertumbuhan kita juga ikut berjalan pelan.

2. Kondisi Ekonomi Negara Mitra Dagang

Ternyata, faktor ekonomi negara lain, terutama yang berinvestasi di Indonesia juga bisa menjadi faktor penghambat investasi tanah air. Saat ekonomi mereka tengah drop, investasi ke negara lain pun berkurang.

 

Emas, Safe Haven untuk Menghadapi Resesi

Meski belum masuk di ambang resesi, kita sebagai masyarakat Indonesia harus mulai menyiapkan diri sebaik mungkin. Salah satu caranya adalah dengan menabung atau menyimpan, dan Emas bisa jadi pilihan. Meski harganya naik turun setiap hari, daya tarik dan kelangkaan Emas, menjadikan aset ini terhitung aman untuk dijadikan simpanan. Harga Emas saat ini berada di level tertingginya dalam enam tahun.

Emas juga punya daya tahan tinggi dalam menghadapi inflasi, sehingga nilainya akan terus naik di masa depan. Membuatnya makin oke jika dijadikan simpanan. Yuk, mulai menyimpan Emas dari sekarang dengan menjadi bagian dari gerakan #PunyaSimpenan!

Download Treasury sekarang di app store dan play store, lalu pantengin harga Emas di sana. Kamu juga bisa cek website kami untuk memantau harga Emas yang kami update tiap menit. Saat sedang turun, segera tambah simpanan Emas Anda untuk menghadapi resesi yang mungkin saja akan terjadi.