Kunci Penting Putuskan Generasi Sandwich: Rencanakan Pensiun



Kemarin, kita sudah membahas generasi sandwich. Kabar baiknya, rantai generasi ini bisa diputus. Caranya dengan mempersiapkan pensiun.

Mempersiapkan pensiun tidak hanya bisa memutus generasi sandwich, tetapi juga membantumu untuk menciptakan stabilitas finansial. Sayangnya, sebagian orang justru berpikir merencanakan pensiun saat masih muda itu terlalu dini.

“Semakin awal kamu menabung, semakin cepat pula kamu mencapai kebebasan finansial,” dikutip dari Chubb.

Skill Academy menambahkan perencanaan keuangan yang baik bisa membuat masa tuamu lebih terjamin. Anak-anakmu pun bisa lebih bebas menjalani kehidupan.

 

Mengapa Uang Pensiun Itu Penting?

Banyak orang menganggap uang pensiun itu penting karena bisa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari saat masa senja. Menurut Tanam Duit, ada tiga alasan uang pensiun itu penting.

 

Pertama, lansia rentan terkena penyakit kritis dan biaya berobat yang terus naik. Kondisi tubuh orang tua memang tak seprima saat muda. Makanya, lansia rawan terkena penyakit kritis. Ditambah lagi biaya berobat di rumah sakit makin naik dari tahun ke tahun. Tabungan pensiun pun jadi penting karena bisa digunakan untuk biaya berobat pada masa tua.

 

Kedua, lansia rentan jadi orang terlantar. Kebutuhan masa tua semakin meningkat, tetapi tubuh tidak lagi produktif dan fit sama seperti masih muda. Lansia yang tidak punya keturunan dan perekonomiannya kurang memadai, bisa saja terlantar hidupnya.

 

Ketiga, uang pensiun bisa diwariskan untuk keluarga. Kalau bekerja di instansi pemerintah yang punya fasilitas dana pensiun, kamu bisa mewariskan itu kepada suami/istri dan anak-anakmu. Kalau punya uang pensiun mandiri, Sahabat Treasury juga bisa mewariskannya agar bisa digunakan untuk kebutuhan anggota keluarga ke depannya.

 

Trik Mempersiapkan Dana Pensiun

Mempersiapkan dana pensiun pun tidak bisa sembarangan, terutama untuk menghitung perkiraan uang yang dimiliki saat pensiun. Kalau tidak sesuai dengan biaya-biaya, bisa-bisa kamu malah tekor saat pensiun.

 

Pertama, tentukan kapan kamu pensiun. Hal pertama yang dipertimbangkan adalah usia berapa kamu akan berhenti bekerja. Pada umumnya, orang di Indonesia akan pensiun pada usia 57 tahun. Semakin cepat merencanakan tabungan pensiun, semakin ringan usahamu untuk mempersiapkan dana untuk masa pensiun yang sejahtera.

 

Kedua, hitunglah uang yang ingin dimiliki saat pensiun. Misalnya, kamu saat ini berusia 22 tahun dan akan pensiun saat berumur 57 tahun. Kamu bisa menargetkan berapa kira-kira biaya kebutuhan sehari-hari, kebutuhan lainnya dan biaya darurat. Dari sini, bisa dihitung jumlah nilainya pada masa depan (future value) 

Sebagai contoh, kamu menargetkan pengeluaran senilai Rp10 juta per bulan, maka pengeluaran tahunan yang harus disiapkan sebanyak Rp120 juta.

Future value bisa dihitung dengan rumus: Jumlah pengeluaran tahunan x (1 + persentase inflasi)n 

Variabel n ini adalah selisih umur sekarang dengan target usia pensiun.

Dengan rumus tadi dan perkiraan inflasi sebesar 4 persen, didapatkan bahwa total dana pensiun yang perlu disiapkan sebanyak Rp11,8 miliar.

 

Ketiga, mengelola keuangan dengan bijak. Untuk mewujudkan masa pensiun yang sejahtera, kesehatan keuangan harus dijaga dari sekarang dengan pengelolaan finansial yang baik. Tentu kamu harus bijak menentukan alokasi gaji untuk kebutuhan sehari-hari, menabung dana darurat dan dana pensiun, serta menghindari hutang konsumtif.

 

Keempat, memilih produk keuangan yang cocok untuk mempersiapkan dana pensiun. Setelah menghitung total dana pensiun, kamu akan berhadapan dengan produk keuangan yang pas untuk mencapai target.

Untuk menghimpun dana pensiun, kamu bisa memilih emas. Selain tahan inflasi dan nilainya naik setiap tahun, instrumen keuangan ini juga mudah dibeli dan gampang dijual.

Kamu bisa memilih aplikasi Treasury sebagai tempat untuk menghimpun dana pensiun. Di aplikasi ini, Sobat Treasury bisa membeli emas mulai dari Rp5 ribu. Selain itu, ada fitur Rencana Emas yang mempermudah kamu merencanakan dana pensiun dan kisaran emas yang harus ditabung agar rencana itu bisa terwujud,

 

Banyak keuntungan yang kamu dapatkan investasi emas di Treasury 

Jaminan kepemilikan Logam Mulia di UBS (PT Untung Bersama Sejahtera), sesuai dengan gramasi emas yang kamu miliki di aplikasi Treasury. Kamu bisa mencetaknya menjadi Logam Mulia (emas fisik) mulai dari 0,1 gram, kapanpun dibutuhkan atau mencairkannya menjadi uang tunai hanya dalam 2x24 jam.

Lebih dari itu, kamu juga bisa mewariskan investasi emas, membuat rencana masa dengan fitur Rencana Emas, transfer emas, serta membeli berbagai koleksi perhiasan terbaru dari UBS Lifestyle. Makanya, download aplikasi Treasury sekarang!